KEBUMEN, man4kebumen.sch.id – Dalam Rangka Hari Amal Bhakti Kementerian Agama yang ke-78, Madrasah Aliyah Negeri 4 Kebumen melaksanakan Apel Peringatan Hari Amal Bhakti Kementerian Agama pada Rabu, 3 Januari 2024.
Kementerian Agama lahir pada 3 Januari 1946. Tahun ini (2024), hari lahir kementerian agama diwujudkan melalui hari amal bakti untuk mencurahkan pengabdian kepada seluruh umat beragama.
Apel hari ini diikuti oleh seluruh warga madrasah. Guru serta pegawai MAN 4 Kebumen, serentak memakai baju HAB KEMENAG Ke-78.
Waka kesiswaan Asmara Wijaya S. Pd. menyampaikan amanat dari Kementerian Agama RI ,”Setiap pergantian tahun harus punya spirit dalam amal bhakti dan juga harus meningkatkan semangat dalam perjuangan dalam menyelenggarakan tugas pemerintah.”
Dalam pelaksanaan Apel tersebut siswa-siswi diberikan amanat terkait kegiatan amal bhakti dan salah satunya program yang dijalankan oleh Kementerian Agama.
Dalam amanat dari Kementerian Agama RI mengatakan, “Kita harus mengevaluasi diri agar menjadi lebih baik dan meningkatkan spirit layanan umat beragama, Kementerian Agama mengajukan penghargaan Sarya Lencana yang diikuti oleh 1.071 orang”. Lihat Youtube Kilik Disini
Setelah menyampaikan amanat dari Kementerian Agama, Waka Kesiswaan MAN 4 Kebumen menambahkan “Berlomba-lomba dalam kebaikan, tidak ada yang memilih memihak, ikhlas dalam melakukan apapun. Sesuai tema yang diangkat Kementerian Agama yakni menuju Indonesia hebat bersama umat.” Pungkasnya.
Kegiatan hari ini diakhiri dengan Tadarus sekaligus khatam Al-Qur’an 30 juz yang diikuti oleh seluruh warga madrasah. (Sheril & Akbar-Jurnalis MaenTV)