Tahun ajaran baru selalu dimulai bulan Juli ini ternyata ada sejarahnya. Dalam satu tahun ajaran baru akan berlangsung selama satu tahun ke depan. Melansir dari laman  Kompas.com, sebelum tahun 1979, tahun ajaran baru di Indonesia selalu dimulai pada bulan Januari. Di era tersebut, anak-anak masuk sekolah pada awal Januari, tidak lama setelah tahun baru. Sementara tahun ajarannya selesai pada bulan Desember pada tahun yang sama. Namun, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang menjabat saat itu, Daoed Joesoef yang menjabat selama periode waktu 1978-1983 melakukan banyak sekali kebijakan baru. Salah satunya terkait awal tahun ajaran baru. Melalui Undang-undang Nomor 0211/U/1978, Daoed mengatur bahwa tahun baru yang awalnya dimulai pada bulan Januari harus mundur di bulan Juli. Akibatnya, tahun ajaran 1978 yang saat itu seharusnya telah berakhir pada bulan Desember 1978, harus mundur hingga Juni 1979. Tahun ajaran 1978-1979 kala itu juga tercatat sebagai tahun ajaran terpanjang dalam sejarah, yaitu selama 1,5 tahun.

Alasan Tahun Ajaran Baru dimulai bulan Juli.

1. Agar tidak menyulitkan rencana anggaran pendidikan Tahun ajaran baru sebelumnya yang dimulai pada Januari dianggap terlalu dekat dengan agenda tutup buku anggaran setiap akhir tahun.

2. Disesuaikan dengan tahun ajaran luar negeri
Kala itu Daoed ingin para generasi muda Indonesia yang melanjutkan sekolah di luar negeri bisa dimudahkan sebab jadwal tahun ajarannya sudah sama.
3. Desember adalah musim hujan

Saat awal tahun ajaran dimulai di bulan Januari, maka pelajar akan punya masa libur di bulan Desember yang merupakan musim hujan. Hal ini dinilai dapat merusak masa liburan mereka. itulah sejarah singkat perubahan kalender Tahun Ajaran di Indonesia.
Besok, tepatnya tanggal 17 Juli 2023, kita memasuki Tahun Ajaran Baru yakni Tahun Ajaran 2023/2024. Seluruh Civitas Akademika MAN 4 Kebumen Mengucapkan Selamat Datang  di MAN 4 Kebumen seluruh siswa baru,  Mari berkreasi, belajar, dan tumbuh bersama sebagai anggota keluarga MAN 4 Kebumen, Dengan semangat baru, mari kita sambut masa depan yang cerah dan penuh harapan. dan SSelamat juga bagi siswa kelas X dan XI yang telah naik ke kelas, Selamat atas kenaikan kelasmu. Semoga semua yang kamu mimpikan  berjalan seperti yang diharapkan. Semuanya bisa kamu gapai jika memiliki kepercayaan diri. Naik kelas menjadikan  kamu menjadi pribadi yang baru. Niscaya  ada ujian-ujian selanjutnya, dan akan ada kelas-kelas yang lebih tinggi. Maka dari itu nikmatilah prosesnya.

Sebagai kata penutup, ini adalah informasi Hari Pertama Masuk Madrasah sebagaima dikutip dari WA Group MAN 4 Kebumen, yang disampaikan oleh Asmara Wijaya, selaku Waka Kesiswaan MAN 4 Kebumen:

Assalamualaikum Wr.Wb.

Untuk anak 2 ku kelas XII, XI dan calon kelas X yang Sholeh dan Sholehah
Ada beberapa Informasi yang harus kalian perhatikan dan Laksanakan
Adalah :

1. Besok Hari Senin Seluruh Siswa mengikuti upacara Bendera dan Pembukaan Matsama
2. Kumpul di lapangan pukul 07.00 WIB

3. Seluruh petugas OSIS,PKS,PMR,UKS,Pramuka yang bertugas dan Pembina, dibantu Bapak petugas Parkir untuk mengkondisikan Tempat, sound sistem, dan Parkir lapangan tolong disterilkan untuk upacara

Denah upacara leter U teknis besok pagi dikondisikan
Kelas XII dan XI sebagian di arena pembangunan, parkir belakang dan depan , samping lapangan
Kelas X untuk meminimalisir lahan parkir tolong diantar jemput ya..💪 bagi yg membawa motor sendiri parkir dihalaman depa…

Kepada Yang Terhormat Bapak /ibu Guru piket, Untuk melakukan Senyum ,Sapa dan Salam diluar gerbang Dalam ..tolong untuk membiasakan anak yang membawa motor menuntun, dan mengecek ketertiban siswa dalam berpakaian dll,,, matr nuwun 🙏

By Waka Kesiswaan : [09.09, 16/7/2023] Asmara Wijaya, S.Pd.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *