Setelah mengikuti dua tahapan seleksi Calon Petugas Penyelenggara Ibadah Haji Kloter yang diselenggarakan Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah, Yuhana Yusuf, salah seorang guru MAN 4 Kebumen akhirnya dinyatakan lulus seleksi sebagai pembimbing ibadah haji tahun 2023.

Berdasarkan surat pengumuman Kanwil Kemenag Jawa Tengah pada 01 Februari 2023 dengan nomor surat B- 481 /Kw.11.5/2/HJ.02/02/2023, Yuhana yang notabene juga sebagai Waka Humas MAN 4 Kebumen akan menjalankan tugasnya, terutama sebagai Pembimbing Ibadah Kloter Kabupaten Kebumen bersama sekitar 86 petugas dari beberapa kabupaten lainnya di Jawa Tengah.

Saat dikonfirmasi, Yuhana menyampaikan harapan-harapannya agar bisa menjalankan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya. “Harapan saya semoga bisa memberikan bimbingan dan pelayanan secara maksimal sejak dari daerah asal, di perjalanan, di tanah suci sampai nanti kembali ke Indonesia,” kata Yuhana.

Yuhana juga menambahkan bahwa tidak melaksanakan ibadah haji apalagi menjadi pembimbing dalam pelaksanaan ibadah yang melibatkan banyak orang, menempuh perjalanan yang jauh dan nanti bergabung dengan jutaan orang dari seluruh dunia.

“Saya jadi ingat ilustrasi Imam Ghazali dalam kitabnya Arbain fi Ushuliddin itu yang menggambarkan perjalanan ibadah haji ini seperti perjalanan menuju akhirat, menuju mahsyar. Dari gambaran itu saja sudah dapat dirasakan betapa diperlukan niat, kesungguhan, kesabaran dan tawakkal yang kuat. Tapi insya Allah, mohon doanya untuk teman-teman semua semoga diberikan kemudahan” demikian papar Yuhana. (Ca’Rose).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *